Dandim 0824/Jember Ikuti Vidcon Rakor Lintas Sektoral,  Kesiapan Pengamanan Nataru

    Dandim 0824/Jember Ikuti Vidcon Rakor Lintas Sektoral,  Kesiapan Pengamanan Nataru

    JEMBER - Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan menghadiri dan mengikuti Rapat Kordinasi Lintas Sektoral  melalui Video Conference (Vicon), dengan mengikuti arahan Kapolri serta Kementrian terkait, pada Jum'at 16/12/2022.

    Hadir pada Vicon yang diselenggarakan di Gedung Rupatama Polres Jember tersebut  diantaranya Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo, Kabakesbangpol Kan Jember Edy Budi Susilo serta pejabat terkait lainnya.

    Pada kesempatan tersebut diantaranya mendengarkan dan mengikuti paparan dari Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia Muhajir Efendi, Kapolri Jenderal Polisi Listiyo Sigit Prabowo, Menperindag RI, Menteri PUPR RI, Menparekraf RI, Menteri Agama RI, Wakil Menteri Kesehatan RI, Sekjen Kembhub, Asisten Operasi Panglima TNI,  Dirjen Kemendagri, BNPB dan BMKG, terkait kesiapan menjelang natal dan tahun baru (Nataru).

    Usai kegiatan tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan menyampaikan, bahwa Kodim 0824/Jember pada intinya selalu siap memberikan kekuatan personel dan meteriil kepada Polri, dalam mewujudkan rasa aman masyarakat menjelang, dalam pelaksanaan dan pasca Nataru.

    Kita tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan Polres Jember, dan ini sedang kita koordinasikan bersama Kapolres, tinggal merealisasikan melalui apel kesiapan pengaman ditingkat Kabupaten Jember, oleh Polres Jember.

    Kepada seluruh warga masyarakat kita himbau, mari kita jaga kondusifitas Kabupaten Jember terutama saat perayaan Hari Raya Natal serta Tahun Baru nanti. Ujar Dandim 0824/Jember.(Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    5 Faktor 'K' yang Membuat Java Lotus Hotel...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ucapkan Selamat Natal, Kapolri: Mari Genggam Erat Persatuan dan Kesatuan
    Danramil 0824/12.Kaliwates Lakukan Patroli Bersama Muspika, Malam Natal Beri Rasa Aman Masyarakat
    Dandim 0824/Jember Beserta Persit KCK, Staf dan Jajarannya Mengucapkan Selamat Natal 2024
    Polri Tegaskan Transparansi dan Ketegasan dalam Penanganan Kasus Pelanggaran Disiplin Personil pada Event DWP
    Kompolnas Apresiasi Langkah Progresif Polri dalam Penanganan Kasus Oknum Polisi pada Event DWP

    Ikuti Kami